Kompolnas Kunjungi Polda DIY, Apresiasi Trobosan Kapolda dalam Penanganan Klitih dan Kasus Lainnya

Yogyakarta – Anggota Kompolnas, Poengky Indarti, S.H., LL.M didampingi oleh Kaset Kompolnas Brigjen Pol Musa Tampubolon, S.I.K., M.Si, melaksanakan kunjungan kerja ke Polda DIY pada hari Rabu, 6 Maret 2024. Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan klarifikasi SKM, memberikan arahan terkait penanganan perkara, dan mengapresiasi trobosan Kapolda DIY dalam menangani kasus klitih dan program lainnya. Poengky Indarti menekankan pentingnya memberikan kejelasan kepada pengadu atas setiap perkembangan perkara yang masuk melalui Kompolnas maupun aduan langsung. Hal ini dirasa penting untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap kinerja Polri.

Kompolnas mengapresiasi trobosan Kapolda DIY dalam menangani kasus klitih yang akhir-akhir ini terjadi. Trobosan tersebut berupa program “Gerakan Ibu Memanggil”. Program ini mewajibkan ibu untuk menghubungi anaknya sebanyak 10 kali apabila belum kembali ke rumah pada pukul 10 malam. Jika tidak ada jawaban, ibu diarahkan untuk melapor ke dukuh/perangkat desa yang akan bekerja sama dengan Polri untuk mencari dan membawa pulang anak tersebut.

Kompolnas juga mengapresiasi program “Tim Asmaul Husna” yang dibentuk oleh Kapolda DIY. Tim ini terdiri dari anggota Polri yang bertugas melakukan penyuluhan dan menampilkan pembacaan Asmaul Husna di sekolah-sekolah. Program ini bertujuan untuk menjadi figur yang baik bagi anak-anak generasi muda.

Kunjungan ke SPN Selopamioro

Kompolnas juga melaksanakan kunjungan kerja di SPN Selopamioro Polda DIY untuk melihat secara langsung proses belajar mengajar di tempat tersebut. Kompolnas menyerap aspirasi dari tenaga pendidik dan siswa untuk menemukan kendala yang dihadapi. Poengky berpesan agar dalam mendidik harus mengedepankan masalah kesehatan, spiritual, dan moral, tentu dengan tidak mengesampingkan aspek penting lainnya. Kesehatan menjadi salah satu sorotan karena beberapa waktu lalu ada siswa yang meninggal saat pendidikan dikarenakan kurangnya kesehatan dari para siswa.

Kunjungan Kompolnas ke Polda DIY menunjukkan komitmen Kompolnas dalam mengawasi kinerja Polri dan memberikan masukan untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik. Kompolnas juga mengapresiasi trobosan Kapolda DIY dalam menangani kasus klitih dan program lainnya yang diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat. (Nan)

Tim Humas Kompolnas.


Posted

in

by

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *